Senin, 09 Februari 2015

Mari Bermimpi

Ngga perlu memiliki semua yang kamu ingin untuk jadi keren . . .

Saat berangan-angan mungkin itu hal yang paling penting, saat mendapatkannya anganmu hilang dan merasa bahagia telah memilikinya dan mewujudkannya menjadi kenyataan, tetapi nyatanya hidup itu tidak sesederhana yang di bayangkan, terkadang rumit dan terkesan sulit, tergantung dari sisi mana melihatnya . . .

keterbatasan yang membuat angan tidak selalu indah, malu rasa itu yang selalu menghambat untuk menujukan diri pada dunia, ketakutan adalah bayangan yang selalu mengikuti kemanapun pergi . . .
Mungkin saat terkeren adalah saat kamu mampu merealisasikan mimpi atau angan mu menjadi kenyataan, seseorang pernah berkata tidak ada batasan untuk bermimpi disamping berusaha mewujudkannya, yah manusia diberikan imajinasi tanpa batas yang sangat luar biasa selama itu tidak menyalahi aturan dan tidak merugikan, banyak diantaranya yang bermimpi dan mengantarkannya pada dunia yang lebih indah dari mimpinya, teruslah bermimpi selama kamu bisa dan berusaha untuk mewujudkannya . . .

Kamis, 05 Februari 2015

True

Aku tidak bisa tersenyum lepas jika keraguan selalu mengikuti
Aku tidak boleh memaki siapapun karena itu bukan hakku untuk melakukannya
setelah apa yang telah dia ambil dariku, mungkin dia bahagia, dia tidak pernah merasa telah mencurinya
Aku masih sering berpikir jika semua sama saja, mereka menginginkan milik orang lain untuk menjadi miliknya dan aku tidak peduli . . .
Apa aku bodoh ?? masih mengemis padahal aku sudah di buang
aku terlalu lemah untuk menanggung semuanya
berjalan saja aku sudah tertatih bagaimana bisa aku berlari
sekarang aku sedang menangis aku merasa sedih tapi apa yang sebenarnya yang sedang aku tangisi
sepertinya aku tidak perlu membenci lagi, ingin marah tapi tak pantas
kenapa aku begini, kenapa aku hanya terdiam . . .